Berita

Kirab Duplikat Bendera Pusaka ke IKN Pagi Ini: Simak Informasi Penting Berikut

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Hadi Tjahjanto mengecek rumput Istana Negara saat temu Pemred media di IKN, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu (7/8/2024). Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Kirab duplikat bendera pusaka dan naskah proklamasi akan digelar hari ini, Sabtu (10/8) pagi. Prosesi dimulai di Monas mulai pukul 07.00 WIB.

Duplikat bendera dan naskah itu akan dibawa dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk upacara HUT ke-79 RI melalui Bandara Halim Perdana Kusuma.

Kirab akan dimulai dari Pintu Timur Laut Monas atau pintu sisi Istana Negara yang berada di simpang Jalan Medan Merdeka Utara dan Jalan Merdeka Barat.

Kemudian duplikat bendera dan naskah proklamasi akan dibawa ke Bandara Halim Perdanakusuma menuju IKN melalui rute berikut ini:

Jalan Medan Merdeka Barat Sisi Timur

Jalan M.H Thamrin sisi Timur

Jalan Jenderal Sudirman sisi Timur sampai dengan simpang Semanggi

Jalan Jenderal Gatot Subroto sisi Utara melalui flyover Kuningan

Jalan MT Haryono sisi Utara melalui flyover Pancoran

Jalan Cawang

Jalan Halim Perdana Kusuma

Pengamanan di pintu Bandara Halim Perdanakusuma. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan

Rekayasa Lalin

Dinas Perhubungan pun menerapkan rekayasa lalu lintas selama kirab. Berikut selengkapnya:

Lalu lintas dari Utara (Harmoni) menuju Selatan (Sarinah) dapat melalui Jalan Juanda-Jalan Pos-Jalan Gedung Kesenian-Jalan Lapangan Banteng Utara-Jalan Lapangan Banteng Barat-Jalan Pejambon-Jalan Ridwan Rais-Tugu Tani-Jalan Menteng Raya-Jalan Cut Mutia-Jalan HOS Cokroaminoto-Jalan Agus Salim-Jalan Wahid Hasyim (Sarinah)

Lalu lintas dari Utara (Harmoni) menuju Selatan (Blok M) dapat melalui Jalan Suryapranoto-Jalan Balikpapan-Jalan Cideng Timur-Jalan Jatibaru Raya-Jalan Slipi l-Jalan S Parman-Jalan Gatot Subroto-simpang Semanggi-Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Sisingamangaraja-Jalan Panglima Polim-Blok M-dan seterusnya.

Lalu lintas dari Timur (Cikini) menuju ke Barat (Tanah Abang) dapat menggunakan Jalan Menteng Raya-Jalan Ridwan Rais-Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Perwira-Jalan Katedral-Jalan Veteran-Jalan Suryopranoto-Jalan Balikpapan-Jalan Cideng Timur-dan seterusnya.

Lalu Lintas dari Barat (Grand Indonesia, Tanah Abang, RS Budi Kemuliaan) menuju ke Timur (Stasiun Gambir) dapat menggunakan Jalan MH Thamrin sisi Barat-Jalan Medan Merdeka Barat sisi Barat-Jalan Majapahit-Jalan Juanda-Jalan Pos-Jalan Gedung Kesenian-Jalan Lapangan Banteng Utara-Jalan Lapangan Banteng Barat-Jalan Pejambon-Gambir-dan seterusnya.

Lalu lintas dari arah Timur (Manggarai) menuju ke Barat (Tanah Abang) dapat menggunakan Jalan Sultan Agung-Jalan Galungung-Jalan Karet Pasar Baru Timur lll-Jalan Karet Pasar Baru Timur ll-Jalan R.M Magono Djojohadikoesoemo-dan seterusnya

Lalu Lintas dari Barat (Stasiun Karet) menuju Barat (Manggarai) dapat melalui Jalan R.MMargono Djojohadikoesoemo-Jalan Galungung-Jalan Sultan Agung-dan seterusnya

Lalu Lintas dari Utara (Tanah Abang) menuju ke Timur (Kampung Melayu) dapat menggunakan Jalan Mas Mansyur-Jalan Prof Dr Satrio atau JLNT Satrio-Jalan Kasablanka Raya-Jalan K.H Abdulah Syafei-dan seterusnya

Lalu Lintas dari Timur (Kampung Melayu) menuju ke Utara (Tanah Abang) dapat menggunakan Jalan KH. Abdulah Syafei-Jalan Kasablanka Raya-JLNT Dr. Satrio atau Jalan Dr. Satrio-Jalan Mas Mansyur-dan seterusnya

Lalu lintas dari arah Selatan (GBK) menuju Utara (Harmoni) dapat menggunakan Jalan Jenderal Sudirman-Semanggi-Jalan M.H Thamrin sisi Barat-Jalan Medan Merdeka Barat-dan seterusnya

Lalu lintas dari arah Timur (Tol Cikampek) menuju Selatan (Halim Perdana Kusuma) dapat menggunakan Jalan Akses Tol Cikampek-Jalan Perindustrian-Jalan Usman Harun-Jalan Udayana-Jalan Cililitan Besar-Jalan Komodor Halim Perdana Kusuma-Jalan Angkasa-dan seterusnya

Lalu Lintas dari arah Selatan (Halim Perdana Kusuma) menuju Utara (Cawang) dapat menggunakan Jalan Halim Perdana Kusuma sisi Barat-Jalan Akses Tol Cikampek-Jalan Mayjen Sutoyo

Lapangan upacara Ibu Kota Nusantara (IKN). Foto: Otorita IKN

Bendera Pusaka Disimpan di Ruangan Khusus

Sementara itu, setelah sampai di IKN, duplikat bendera pusaka dan naskah proklamasi akan disimpan khusus di Istana di IKN

Pasukan yang membawa kirab adalah Paskibraka 2023. Istana memastikan Paskibraka sudah mendapat pelatihan agar kirab berjalan lancar.

“Untuk bendera pusaka dan naskah Proklamasi, sudah ada ruangan khusus. Ada disiapkan ruangan khusus di Istana Negara IKN untuk bendera pusaka dan naskah Proklamasi,” jelas dia, Kamis (1/8).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button