Berita

Keseruan teman kumparan Tur Bareng ke Gedung dan Museum DPR RI

Member teman kumparan di acara kumparan Hangout Tur DPR RI. Foto: kumparan

Rabu (10/7) kemarin, sebanyak 30 member teman kumparan berkesempatan mengikuti kumparan Hangout Tur Museum DPR RI. Mereka terlebih dahulu berkumpul di pos pemeriksaan gedung DPR pada pukul 06.30 WIB menggunakan outfit yang sudah ditentukan, yaitu batik.

Bersama tim kumparan, peserta melakukan registrasi ulang sambil berkenalan satu sama lain. Tur ini melibatkan tiga komunitas sekaligus, yakni Sobat Healing, Youniverse Community, dan Neo Historia.

Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan menyimak materi yang disampaikan oleh Sekjen DPR RI. Lewat materi ini, peserta jadi tahu tentang tugas dan fungsi DPR, alat kelengkapan, hak-hak DPR, sampai karir di DPR dan Sekjen DPR RI, lho. Seru, kan?

Antusiasme peserta bikin suasana makin hidup. Wahyu Kurniawan dari Sobat Healing mengatakan, “Aku sangat tertarik dengan event-event yang diadakan komunitas anak-anak muda. Kesempatan mengikuti kumparan Hangout di Gedung DPR RI adalah pengalaman yang sangat berharga.”

Member teman kumparan ramaikan acara kumparan Hangout Tur DPR RI. Foto: kumparan

Saat sesi penyampaian materi, DPR RI memberikan kesempatan kepada peserta untuk tanya-tanya. Mereka yang terlihat paling aktif mendapatkan merchandise topi dari tim edukasi parlemen.

Setelah materi selesai, peserta akhirnya diajak keliling Gedung DPR RI. Mereka mengunjungi ruang rapat paripurna 1 dan museum DPR RI yang dipandu oleh tim humas DPR RI. teman kumparan pun jadi tahu gimana prosedur rapat paripurna dan fasilitas yang dipakai wakil rakyat selama ini.

Azara Nandita, salah satu member Youniverse Community mengaku senang bisa ikut kumparan Hangout Tur. Apalagi, ada fotografer dari tim kumparan yang selalu siap mengabadikan momen-momen seru Azara bersama peserta lainnya.

“Seru selalu banyak kamera jadi ada momen diabadikan terus walaupun jarang kesorot,” katanya kepada kumparan.

Member teman kumparan di acara kumparan Hangout Tur DPR RI. Foto: kumparan

Acara ditutup dengan foto bareng para member dan tim DPR RI. Lalu, peserta dipersilakan menyantap makan siang gratis yang sudah disiapkan oleh humas DPR RI.

Setelah sesi berakhir, tim kumparan mengumumkan pemenang IGS competition di grup teman kumparan. Peserta yang nge-post keseruan acara di Instagram dengan mention akun @kumparancom berhak mendapatkan hadiah menarik.

Kegiatan kumparan Hangout kali ini tidak hanya memperkaya wawasan soal DPR RI, tapi juga mempererat hubungan antarkomunitas.

Wahyu, salah satu member teman kumparan juga bilang kalau teman-teman yang ikut sangat welcome, sehingga ia merasa enjoy selama acara berlangsung. Wahyu pun berharap agar kumparan Hangout rutin diadakan dengan kegiatan yang tak kalah menarik lagi.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button