Politik

DKP Serahkan Makan Siang Bagi Nakes di RICU Pinere RSUDZA

Banda Aceh – Sekretaris Daerah Aceh Taqwallah mendampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Aliman, menyerahkan sumbangan makan siang kepada petugas kesehatan yang bertugas di Respiratory Intensif Care Unit (RICU) Pinere Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin. Sumbangan makan siang diterima langsung oleh Direktur RSUDZA dr Isra Firmansyah, Minggu (23/5/2021) siang.

“Terima kasih atas perhatian dari teman-teman di DKP, yang telah memberikan sumbangan makan siang kepada para Nakes di Pinere. Insha Allah bentuk perhatian dari teman-teman akan memberikan semangat kepada kami untuk terus melakukan upaya terbaik dalam upaya penanggulangan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Bumi Serambi Mekah,” ujar dr Isra, didampingi Sekda Aceh.

Sebagaimana diketahui, penyerahan bantuan makan siang dari Satuan Kerja Perangkat Aceh ini, merupakan kelanjutan dari sumbangan buka puasa dan santap sahur yang telah berlangsung sejak Ramadhan 1442 Hijriah lalu.

“Ini merupakan gerakan dari teman-teman di SKPA atas kerja keras para Nakes yang telah mencurahkan waktu, pikiran dan tenaga bagi upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19. Jadi, ini adalah bentuk solidaritas dari teman-teman SKPA,” kata Sekda.

The post DKP Serahkan Makan Siang Bagi Nakes di RICU Pinere RSUDZA appeared first on BIRO HUMAS DAN PROTOKOL PEMERINTAH ACEH.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
81726